Syukur Alhamdulillah kegiatan Gebyar Bulan Bahasa 2017 'Al Azhar Fun Competition' berjalan dengan lancar dan meriah. Gebyar Bulan Bahasa 2017 'Al Azhar Fun Competition' dilaksanakan pada hari Sabtu, 11 November 2017 di halaman KB-TK Islam Al Azhar 22 Kalibanteng Semarang. Acara dimulai pukul 08.00-12.00. Acara dimulai dengan sambutan Kepala KB-TK Islam Al Azhar 22 Semarang, Ibu Sri Susiliwati, S.Psi. Selanjutnya adalah Pembacaan Kalam Illahi oleh Ananda Falinka dan Diyo. Acara dilanjutkan dengan Lomba Pentas seni Guru dan murid KB-TK Islam Al Azhar 22 Semarang dan Lomba Anak KB-TK Se-Kota Semarang. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh murid, wali murid dan anak KB-TK se-Kota Semarang yang berjumlah sekitar 100 orang. Para pemenang memperoleh hadiah berupa piala, piagam, souvenir dan uang pembinaan. Terimakasih tak terhingga kepada guru, karyawan, Jamiyyah Al Azhar, orang tua wali murid dan Murid KB-TK Islam Al Azhar 22 Semarang. Subhanallah, Performance dan tampilan yang disajikan sungguh luar biasa. Semoga Anak Al Azhar semakin berprestasi serta menjadi anak yang sholeh dan sholehah kebanggaan orang tua. Amin
0 komentar:
Posting Komentar